Ketua DPRD Kota Jambi Kemas Faried Alfarelly Didampingi Lurah Telanaipura dan Forum RT Kunjungi Dinas PUPR Provinsi

Jambilive.id | Kota Jambi – Ketua DPRD Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly, SE, bersama Lurah Telanaipura Sukadi, Ketua RT 03 M. Muchlis, SP, dan Forum Ketua RT Telanaipura Umar, melakukan kunjungan ke Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Provinsi Jambi pada Rabu (15/1/2025).

Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kabid Bina Marga, Wasis Sudibya, dan Kabid Bina Program Tata Ruang, Wahyudi Apdian Nizam.

Langkah ini bertujuan untuk menindaklanjuti pengaduan warga terkait perbaikan trotoar dan saluran air di Kelurahan Telanaipura yang menjadi kewenangan Pemerintah Provinsi Jambi.

Kemas Faried menyatakan bahwa komunikasi dan kolaborasi antara Pemerintah Kota dan Pemerintah Provinsi menjadi kunci untuk menciptakan sinergi pembangunan yang berkelanjutan.

“Insya Allah, semoga apa yang diharapkan masyarakat RT 03 Kelurahan Telanaipura dapat diwujudkan oleh Pemerintah Provinsi Jambi,” ujar Kemas Faried.

Ketua RT 03 Telanaipura, Muchlis, mengapresiasi langkah proaktif Kemas Faried dalam merespons keluhan warga.

“Kami sangat berterima kasih atas kontribusi beliau dalam menindaklanjuti masalah warga secara cepat. Ini membuka peluang bagi kami untuk berdiskusi langsung dengan Dinas PU Provinsi guna mencari solusi,” kata Muchlis.

Ia juga berharap langkah Ketua DPRD Kota Jambi dapat menjadi inspirasi bagi para wakil rakyat lainnya.

Warga Telanaipura berharap permasalahan trotoar dan saluran air segera ditindaklanjuti dan direalisasikan oleh Pemerintah Provinsi Jambi demi kenyamanan dan kesejahteraan bersama. (*)

Exit mobile version